Show Mobile Navigation

,

Pengertian dan Contoh Penggunaan Conditional Sentence Type 2

Khairuddin Zaha2 - Saturday, May 10, 2014
Masih ingat tentang Conditional Sentence Type 1?
Sekarang kita lanjutkan dengan pelajaran Conditional Sentence Type 2.
Conditional Sentence Type 1 digunaakan untuk menyatakan peristiwa atau situasi yang mungkin akan tejadi di waktu yang akan datang.

Contoh:
If I’m not busy I will go shopping
Kalau saya tidak sibuk saya akan belanja
Kita tidak tahu apakah nanti saya sibuk apa tidak. Kalau saya tidak sibuk saya akan belanja tapi kalau saya sibuk saya tidak akan belanja.

Sedangkan Conditional Sentence Type 2 digunakan untuk menyatakan peristiwa atau situasi yang berlawanan dengan fakta atau kenyataan.

Contoh:
If I weren’t busy I would go shopping
Kalau saya tidak sibuk saya akan belanja
Kalimat ini mempunyai arti saya sekarang sibuk jadi saya tidak belanja.
Kalimat ini berlawanan dengan kenyataan yang ada.
Kenyataannya adalah saya sibuk.

I would buy you a car if I had a lot of money
Saya akan membelikanmu mobil kalau saya punya uang banyak
Kenyatannya saya tidak punya uang banyak jadi saya tidak membelikanmu mobil

If Ronaldo lived in Indonesia I would see him everyday
Kalau Ronaldo tinggal di Indonesia saya akan menemuinya setiap hari
Tapi kenyatannya Ronaldo tidak tinggal di Indonesia. Dia tinggal di Portugal jadi saya tidak menemuinya setiap hari.

If I were a president I would be wiser
Jika saya presiden sakan akan lebih bijaksana
Saya bukanlah presiden. Saya hanya berandai-andai kalau saya jadi presiden. Inilah kenyatannya.

Conditional Sentence Type 2 menggunakan if verb 2 dan would verb 1
If she called me I would tell her about it
         Verb 2                       Verb 1
If she calls me I would tell her about it (SALAH)
If she called me I will tell her about it (SALAH)

Intinya kalau if verb 2 maka menggunakan would verb 1 (Conditional Sentence Type 2)
Kalau if verb 1 maka menggunakan will verb 1 (Conditional Sentence Type 1)

Untuk kalimat nominal atau tidak menggunakan kata kerja bisa menggunakan was atau were. Tapi was jarang digunakan walaupun subjectnya I, he dan she.

If I were you I would take it. (I’m not you)
If she were here I would be very happy (She isn’t here)

Bagaimana merubah kalimat fakta ke dalam Conditional Sentence Type 2?
Apabila faktanya Simple Present Tense maka Conditional Sentence Type 2.

Fakta
Conditional Sentence Type 2
I don’t know her name so I don’t tell you
If I knew her name I would tell you
I’m not an actor so I don’t go around the world
If I were an actor I would go around the world
She’s sick. She doesn’t go with us
If She weren’t sick she would go with us
My parents are at work. I’m alone at home
I would not be alone if my parents weren’t at work

Conditional Sentence Type 2 selalu berlawana dengan kenyataan. Kalau faktanya positif Conditional Sentencenya negative. Kalau faktanya negative Conditional Sentencenya positif

Fakta
Conditional Sentence Type 2
I don’t cook
If I cooked
She works at school
If she didn’t work at school
My mother is strict
If my mother weren’t strict
I don’t know
If I knew


Bagaimana merubah Conditional Sentence Type 2 ke kalimat fakta?
·         Apabila Conditional Sentece menggunakan if verb 2 dan would verb 1 maka faktanya adalah Simple Present Tense atau kita menggunakan kata kerja pertama.
·         Conditional Sentece selalu berlawanan dengan fakta. Kalau Conditional Sentence positif maka faktanya negative. Begitu juga sebaliknya, kalau Conditional Sentence negative maka faktanya positif.


Conditional Sentence Type 2
Fakta
If I came
I don’t come
If they didn’t come
They come
If you lived with me
You don’t live with me
If I weren’t sick
I am sick


Untuk Penggunaan was dan were klik di sini
Untuk Penambahan 's' pada kata kerja klk di sini
Untuk Penggunaan 'do, don't, does, dan doesn't' klik di sini
Untuk Penggunaan Simple Present Tense klik di sini
Untuk Penggunaan Simple Past Tense klik di sini

Cukup mudah bukan? Apabila ada penjelasan saya yang kurang dipahami atau ada yang kurang jelas silahkan tulis di kolom komentar di bawah ini.

2 komentar:

  1. bukannya were itu untuk you, they, we? dan was itu untuk i, he, she, it?

    ReplyDelete
  2. Iya...Benar Sekali...!!!!
    You, we dan they = were
    I, he, she dan it = was

    Tapi Khusus untuk conditional sentence semua memakai were...!!!
    Khusus conditional sentence lo ya...!!
    Kalau bukan conditional sentence ya memakai seperti biasa...!!!
    OK Bro???
    Thanks for visiting..!!!!

    ReplyDelete